apa itu bootstrap?


apa itu bootstrap? bagi teman-teman yang sudah lama berkelana di dunia pemrograman website istilah bootstrap tentulah sudah tidak asing lagi. namun bagi teman-teman yang baru saja mau mulai mempelajari pemrograman website khususnya front end developer yang lebih fokus di bagian tampilan terutama user interface(UI) atau user experience (UX) maka bootstrap seperti menjadi materi wajib yang harus diketahui. bootstrap merupakan sebuah framework front end yang sangat populer pada beberepa tahun terakhir.

bootstrap juga sangat mudah untuk dipelajari oleh orang yang baru saja belajar koding web. hanya perlu mempelajari konsep dasar css seperti pemanggilan id dan class. pada  perkembangannya bootstrap saat ini sudah sampai pada versi 4.  dengan bantuan boostrap kita hanya perlu menanggil class yang sudah disediakan oleh bootstrap dan otomatis element html akan berubah menjadi lebih 'indah'.  kita tidak perlu lagi merangkai css dari awal untuk setiap classnya.

bootstrap juga mengenal sistem grid sehingga mempermudah kita membuat tampilan responsif.  bisa dibaca disemua browser dan ringan dalam pengaplikasiaanya. bootstrap pertama kali dikembangkan pada tahun 2010 di twitter oleh mark otto dan jacob thronton. saat ini boostrap dikembangkan secara open source dengan lisensi MIT. kita dapat melihat perkembangan proyek bootstrap melalui website resminya di getboostrap.com dan githubnya di https://github.com/twbs/bootstrap.



beberapa kelebihan boostrap antara lain:

  1. penggunaan bootsrap sangat menghemat waktu
  2. tampilan bootstrap terlihat modern
  3. tampilan bootstrap sudah responsive dan mendukung segala jenis resolusi
  4. sangat ringan dan terstruktur dengan sangat rapi
  5. mudah dipelajari
demikian sekilas tentang bootstrap, semoga bisa menarik minat teman-teman untuk memepelajari bootstrap.. pada tutorial berikutnya kita akan belajar cara menggunakan bootstrap.. happy coding :D

Comments